Keyword stuffing adalah pengulangan kata-kata yang di gunakan sebagai keyword, dengan keyword stuffing ini, search engine akan menganggap kita sebagai spammer. Lebih bahayanya lagi dengan adanya stuffing keyword yang kita gunakan pada blog, blog kita akan di banned oleh search engine. Bisa sobat dapurblogger bayangkan kalau blog kita di banned, kita hanya membuang waktu dan tenaga bukan?
Keyword stuffing secara kasat mata memang kelihatan bagus dan manjur untuk membuat search engine melirik pada artikel yang ada pada blog kita, tapi kenyataan yang ada adalah sebaliknya. Banyak Forum yang mengatakan seperti ini, pakar SEO juga banyak yang menyimpulkan efek negatif dari keyword stuffing ini. Kita tidak akan mendapatkan apa yang menjadi tujuan kita, tapi sebaliknya yang kita dapatkan. Bukan meningkatkan SERP blog kita, tapi keyword stuffing justru dapat menurunkan SERP pada blog kita.
Seperti apa sih bentuk penulisan keyword stuffing ini, keyword stuffing adalah pengulangan kata yang bisa sobat dapurblogger lihat pada contoh di bawah ini
Contoh Meta Tag Dengan Keyword Stuffing:
<meta content=' cara membuat blog, cara membuat template, cara membuat footer, cara membuat header, cara membuat posting, cara membuat gorengan, cara membuat blog kita di banned, cara membuat pagerank menurun' name='keyword'/>
salam persahabatan
ReplyDeleteini ilmu yang berharga untuk saya,terima kasih sob atas sharingnya
Sama-sama mas Hendro..
ReplyDeleteSalam Persahabatan juga..